BeritaEksklusif – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Manado menggelar kegiatan layanan jemput bola dengan melakukan pendekatan kepada masyarakat (PDKT) di Kelurahan Mahakeret Timur pada Selasa (17/9/2024) pukul 13.00 WITA.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempermudah warga setempat dalam mengurus dokumen administrasi kependudukan tanpa harus datang langsung ke kantor Disdukcapil.
Warga yang hadir dapat mengurus berbagai berkas, seperti akta kelahiran, pembuatan KTP, dan Kartu Keluarga (KK).
Saat kegiatan berlangsung, terlihat antusiasme warga yang memanfaatkan layanan ini. Banyak warga, dari usia muda hingga lanjut usia, datang untuk mengurus keperluan dokumen mereka.
Para staf Disdukcapil melayani masyarakat dengan ramah dan profesional.
Kadis Disdukcapil Erwin Kontu, Melalui Stafnya menyampaikan program pendekatan kepada masyarakat ini agar mempermudah masyarakat dalam pengurusan dokumen.
“Program PDKT ini kami lakukan secara gratis tanpa memungut biaya apa pun. Kami berharap kegiatan ini bisa membantu masyarakat mendapatkan dokumen yang diperlukan. Di sisi lain, kami juga berharap adanya dukungan dan respon positif dari masyarakat untuk kelancaran kegiatan ini ke depannya,” ujar Staf Disdukcapil Arthur.
Kegiatan jemput bola seperti ini diharapkan dapat terus dilakukan secara rutin guna memastikan seluruh masyarakat Manado memiliki akses yang mudah dan cepat dalam pengurusan dokumen kependudukan.
(Marta)